BAKTI PADA ORANG TUA

Bakti Kepada Orangtua

Kubuka pintu kenangan masa lalu indah bersamamu
Teringat kenangan masa kecilku yang bahagia
Ditimang  oleh ibu yang sangat ku cintai
Ayah tercinta pelukis canda dan tawa
Sungguh keluarga kecil indah nan meneduhkan
Sudut rumah terhiasi tingkah kenakalan anak kecil yang manja
Tangisku menggugah batin ibu untuk mengusap air mata ini
Ayah dengan kasihnya memeluk dan menenangkan duka
Sampai saat ini tiada pahlawan selain engkau wahai orang tuaku
Yang mengerti keadaanku dengan lembut penuh pengertian
Senyum ketulusan memancar menggugah jiwa dan raga
Bunga-bunga mekar merah merona turut merasakan
Kini engkau mulai menua hingga renta tak berdaya
Tubuh yang dulu kokoh kini rapuh termakan usia
Kulit yang dulunya halus
Kini telah menjadi kasar
Menjadi keriput termakan teriknya sang surya
Wahai ibu dan ayah aku ingin menemani hari-hari tua itu
Berada di sisimu menjaga dari kejamnya dunia
Ingin berbakti dengan sebaik-baiknya bakti sesungguhnya
Karena semua itu penuntun jalanku menelusuri surga

0 komentar:

Posting Komentar